Kamis, 07 Januari 2016

Resep Mie Goreng Jawa

23.51


Mie goreng memang menjadi pilihan yang pas saat kita tak pengen makan nasi. Mie goreng jawa, mendengar namanya saja sudah membuat air liur mau netes. Mie goreng yang terkenal karena rasa nya yg nikmat dan sedap ini memiliki banyak penggemar baik di jawa maupun di nusantara ini.



Bahan-bahan:

  • 1 bungkus (2 potong), 1 sendok makan minyak goreng, 5 butir kemiri sangrai

  • 4 siung bawang putih, 2 sendok makan Kecap Bango Manis Pedas Gurih

  • 1/4 sendok teh lada putih bubuk, 1/4 sendok teh garam

  • 1 sendok teh gula pasir, 5 butir bakso sapi, potong, 100 gram udang pancet atau udang galah kupas

  • 200 gram kol, potong, 200 gram sawi hijau / caisim, potong-potong

  • 2 tangkai daun bawang, potong bulat 1 cm, 1 tangkai daun seledri, potong kasar

  • 1 bungkus Royco sapi, 2 butir telur ayam, kocok lepas, 5 sendok makan minyak goreng

Cara membuat:

  1. Rebus mie hingga matang dan tiriskan, selanjutnya lumuri dengan minyak goreng 1 sendok makan, aduk rata.

  2. Tumis bumbu halus hingga harum dan matang betul, kemudian masukkan bakso, udang, tumis hingga berubah warna lalu tambahkan telur.

  3. Setelah telur matang, masukkan sayuran, Royko, garam, dan gula.

  4. Tambahkan mie dan kecap. Aduk hingga bumbu merata dengan mie.

  5. Mie goreng jawa siap disajikan dan disantap selagi hangat.

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 komentar:

Posting Komentar

 

© 2013 Peot Art. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top